Rapat Koordinasi JOCA Jepang bersama Pemerintah Kota Palu

Pemerintah Kota Palu bekerjasama dengan Japan Overseas Cooperative Association (JOCA) Tohoku Jepang untuk melaksanakan Proyek Penyusunan Rencana Pengurangan Risiko Bencana berupa Perumusan Komunitas Masyarakat Tangguh di Kawasan Area Relokasi Kelompok Kota Palu.

Rapat koordinasi ini dilaksanakan dengan perwakilan JOCA Jepang, yaitu Hoshi Eiji sebagai Manager Proyek, Matsumoto Toshio, Aizawa Yukihiro, dan Hiromi Endou bersama Bappeda Kota Palu.

Rapat Koordinasi JOCA di pagi hari membahas tentang agenda kunjungan keempat JOCA selama seminggu di Kota Palu dan pembuatan video pedoman yang akan dilaksanakan oleh Ari-TV Jepang melalui koordinasi JOCA dan Pemerintah Kota Palu.

Di siang hari, JOCA berkoordinasi dengan Dinas Sosial Kota Palu, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Palu, serta PMI Kota Palu, terkait pelatihan yang akan dilaksanakan bagi Komunitas Hunian Tetap Tondo I.